Konsultan Cafe di Bandung – Dalam proses manajemen, konsultan café dituntut untuk dapat bekerja multitasking. Tidak hanya mengembangkan menu cafe tapi turut membantu membuat SOP, melakukan marketing hingga merekrut karyawan. Poin-poin tesebut sudah menjadi tanggung jawab konsultan café sejak memilih untuk berkecimpung di bisnis ini.
Hampir sama seperti mengelola bisnis pakaian atau jasa, pengelolaan café bergantung pada seluruh aspek operasional. Jadi tidak heran jika konsultan café memilih untuk memakai POS (system point of sale) dalam me-manage café.
Kiat Manajamen Cafe Ala Konsultan Cafe di Bandung
Agar bisnis bisa berjalan dengan baik bahkan berkembang, lakukan beberapa kiat manajemen bisnis di bawah ini:
Mengembangkan menu berkualitas dengan modal ekonomis
Belajar dari pengalaman saat pertama kali membangun café. Jika pendapatan yang masuk masih jauh dari pengeluaran café, maka kita perlu memutar otak untuk mengatasinya. Pada umumnya, konsultan café di Bandung online akan menawarkan solusi menarik seperti mengembangkan menu baru dengan modal ekonomis.
Mungkin terasa sulit untuk mengembangkan menu baru, namun untuk menekan pengeluaran dan meningkatkan pendapatan tidak ada ruginya mencoba cara ini. Informasikan tujuan pada staf dapur sehingga mereka bisa bersinergi untuk memulai program ini. Mengembangkan menu baru mungkin membutuhkan banyak waktu, namun koki yang profesional dapat melakukannya dengan baik. Jika memungkinkan gunakan bahan makanan yang harganya lebih ekonomis untuk mengurangi pengeluaran bahan baku.
Monitoring anggaran pengeluaran dengan baik
Setelah menerima nasihat dari konsultan café di Bandung murah untuk secara rutin melakukan monitoring anggaran belanja maka lakukanlah. Karena selama ini, banyak café yang tidak dapat berkembang dengan baik di usia matang karena tidak mampu me-manage pengeluaran dengan baik.
Agar tidak bernasib sama dengan mereka, hitung secara teratur berapa besar pengeluaran dapur setiap harinya. Kita harus bisa mengetahui jumlah keuntungan yang diperoleh dari tiap menu makanan dan minuman. Monitoring ini juga bermanfaat guna menghindari kerugian ketika ada bahan baku makanan yang naik harganya.
Mengelola persediaan makanan dengan terstruktur
Penting bagi café untuk melakukan pengelolaan persediaan makanan dengan rapi menggunakan basis manajemen yang terstruktur. Dengan demikian, kita bisa selalu mengetahui jumlah persediaan bahan makanan dan berapa besaran biaya pembelian bahan baku.
Mau café besar atau kecil, hendakanya mempunyai data manajemen dan administrasi anggaran belaja. Konsultan café di Bandung terjangkau akan membantu merekapitulasi pekerjaan tersebut. Termasuk membantu memilihkan vendor makanan yang bagus dan terpercaya.
Buat SOP
Karena termasuk bisnis dengan skala modal yang besar, kita membutuhkan SOP untuk mengatur dan mengelola kebijakan di café. Tugas membuat SOP biasanya dilakukan oleh konsultan café atau orang yang berwenang di bidang tersebut. SOP yang dibuat akan mengatur dan memandu kita untuk melakukan aktivitas setiap harinya. SOP bukan hanya dibuat tanpa alasan, SOP sengaja dibuat agar semua personil café dapat menempatkan dirinya sesuai posisi. Sehingga aktivitas café bisa berjalan dengan selaras.
Lakukan training pada karyawan dan kelola jadwal
Salah satu tujuan sewa konsultan café di Bandung adalah mendapatkan karyawan yang profesional untuk ditempatkan di café. Dengan pengalaman mereka, tidak sulit bagi konsultan café untuk menemukan karyawan berkualitas dan men-training mereka dengan benar.
Karena café orientasinya pada pelayanan dan jasa, maka training yang dilakukan akan mengikuti panduan tersebut. Selain membantu training karyawan baru, konsultan café akan ikut membantu mengelola jadwal secara efisien. Sehingga seluruh aktivitas bisa mengikuti jadwal yang telah diatur, jika waktunya untuk pulang maka akan pulang dan jika waktunya untuk istirahat maka beristirahat.
Manage perkembangan café dengan teknik marketing
Panggung marketing cafe berbeda dari panggung sandiwara, kita tidak bisa bermain-main saat melakukan marketing. Manage café dengan teknik marketing yang dibutuhkan, jika butuh berpromosi secara online maka lakukan.
Cara Memasarkan dan Memperkenalkan Cafe
Ada banyak cara yang bisa kita coba ketika salah satu cara tidak berjalan dengan baik. Ketika teknik marketing melalui komunitas tidak berjalan lancar, lakukan beberapa tips marketing berikut ini:
- Kampanye media sosial
Berapa banyak biaya konsultan café di Bandung? Jika kita menyewa perusahaan jasa konsultan yang tepat maka kita akan mendapatkan sejumlah fasilitas termasuk manajemen kampanya media sosial.
Marketing online melalui media social mendatangkan banyak kemudahan dan keuntungan. Kita tidak perlu membuat brosur atau turun ke jalan untuk membagikannya. Cukup posting promo atau hal menarik lainnya tentang café sebagai bagian dari kampanye media sosial. Cara ini tidak hanya menarik pelanggan Bandung, tapi juga bisa menarik pelanggan dari kota di sekitarnya.
- Kampanye email
Jika memiliki banyak kenalan baik yang terjaring pada pertemanan email. Manfaatkan dengan baik untuk mempromosikan café. Tidak ada salahnya, sekali-kali mengirimkan spam email pada teman. Bahkan jika mereka tertarik dengan café yang sedang kita jalankan, mungkin saja mereka berencana untuk ikut investasi. Kampanye email sangat mudah dan cepat.
- Program loyalitas
Yang dimaksud dengan program loyalitas merupakan program marketing berbasis poin yang sengaja diberikan pada pelanggan. Tujuannya agar pelanggan tidak kapok untuk datang ke café, karena ada diskon menarik yang ditawarkan. Contoh teknik marketing seperti ini banyak digunakan oleh online shop bahkan pusat perbelanjaan besar.
- Marketing voucher online
Ketika belum mampu menyediakan delivery service untuk pelanggan, maka kita bisa mencoba untuk memfasilitasi pelanggan dengan cara lain. Salah satunya dengan memasarkan voucher café. Dengan cara ini, diharapkan pelanggan mau mampir ke café untuk menggunakan voucher makan yang telah didapatkannya secara online.
- Iklan konvensional
Harga konsultan café di Bandung cukup terjangkau, apalagi jika mampu memfasilitasi keinginan kita untuk memasang iklan konvensional. Iklan dipasang di surat kabar, radio dan media konvensional lainnya. Cara ini nyatanya cukup efektif untuk mempromosikan café ke target marketing.
Café tidak dibangun dalam satu malam, butuh berbulan-bulan bahkan tahunan untuk meyakini café sudah stabil dan bisa dikelola dengan baik. Itulah sebabnya monitoring kondisi café sangatlah penting untuk dilakukan.
Sewa Jasa Konsultan Cafe dan Resto Bandung
Kami menawarkan jasa konsultan café dan resto bagi para pengusaha yang baru mau atau sudah membuka usaha café dan restonya di Bandung. Kami sendiri tidak hanya menangani konsultasi di wilayah Bandung, namun juga seluruh area Indonesia. Konsultasi dapat dilakukan baik secara online maupun offline.
Bagaimana cara menghubungi kami? Jika Anda memang membutuhkan konsultasi dengan MejaCafe.id maka Anda bisa menghubungi kami segera di nomer kontak 08978892799 atau bisa juga melalui e-mail ke info@mejacafe.id. Bagi Anda yang berdomisili di Jakarta, maka bisa datang langsung ke lokasi kantor atau workshop kami yang beralamat di Jalan Sungai Bambu VI C NO. 23 RT-02/008 Jakarta Utara. Selain jasa konsultan café di Bandung, kami juga produsen meja kursi café terpercaya.